Yuks, Bergerak Bersama untuk Indonesia Bebas Narkoba
“Terus Bergerak Memberdayakan Indonesia Bersih Tanpa Narkoba,”
Begitulah ide utama diadakannya sebuah acara kerjasama antara Forum Organisasi
Kemasyarakatan Anti Narkoba (FOKAN) dengan Badan Narkotika Nasional (BNN) yang
diadakan pada Jumat (7/10) di Albero Cafe Jalan Tebet Raya Jakarta.
Data yang miris dan memprihatinkan bagi negeri Indonesia
saat ini yaitu kondisi yang meninggal yaitu 50 per hari untuk kasus Narkoba.
Hal itu disebutkan berdasar data dari pusdikkes bersama BNN. Penyalahgunaan dan
penggunaan Narkoba yang masif terus menjangkiti Indonesia sebagai target
Internasional di negri tercinta Indonesia.
FOKAN ,yang merupakan gabungan sekitar 42 LSM/Yayasan yang
concern pada aksi anti narkoba di masyarakat, telah bekerjasama dengan BNN dalam
kegiatan aksi sosialisasi, edukasi, dan kegiatan pemberdayaan masyarakat
lainnya. Salah satu contoh kegiatannya yaitu Program Pemberantasan
Penyalahgunaan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN).
Untuk lebih memantapkan dan bersinergi bersama, maka diadakanlah
kegiatan konsolidasi dan diskusi dengan tema “konsolidasi bersama dalam
mempertajam program P4GN FOKAN dengan BNN” pada Jumat (7/10). Kegiatan yang
menarik diikuti karena bertepatan dengan hari lahirnya diriku 30 tahun silam. Hehe..
Irjen Pol Suedi Husein yang pernah menjabat sebagai Kapolda
Riau ini mengatakan bahwa kegiatan konsolidasi ini sekaligus untuk mengevaluasi
kekurangan program pada 2016 yang sebentar lagi berganti tahun. “Kegiatan-kegiatan
terkait bagaimana memberdayakan dan menggugah kesadaran masyarakat dengan
membangun penggiat-penggiat anti narkoba di masyarakat,” pungkas Pak Irjen Pol.
Suedi Husein selaku deputi Bidang Pemberdayaan Masyarakat.
Pak Irjen Pol juga memberikan sebuah apresiasi kepada FOKAN
dalam menyelamatkan Indonesia dari bahaya Narkoba. “Saya salut dan akan terus
supprot FOKAN dalam hal pensinergian bersama BNN.”
Senada dengan hal tersebut, Sinta Dame selaku Direktur Peran
Serta Masyarakat Deputi Bidang Dayamas BNN justru lebih fokus pada kegiatan
pelatihan pada sekelompok masyarakat untuk lebih wise dan bijaksana dan
memahami arti rehabilitasi serta bisa bertindak sebagai corong bersama di
masyarakat.
Berkesempatan hadir pada kegiatan tersebut yaitu Sekjen
Presidium FOKAN H. Anhar Nasution SE, MM serta anggota LSM maupun Yayasan yang
berada di bawah naungan FOKAN.
Berbicara Narkoba memang tidak ada yang dirugikan kepada negara Indonesia tercinta dari segi materi. namun dimulai dari sisi generasi yang terkena Narkoba akan merusak keutuhan generasi bangsa dan negara. Oleh sebab itu perlu juga peran kita bersama selaku masyarakat untuk bersama memberantas Narkoba. Betul pa Betul ,, :*
Berbicara Narkoba memang tidak ada yang dirugikan kepada negara Indonesia tercinta dari segi materi. namun dimulai dari sisi generasi yang terkena Narkoba akan merusak keutuhan generasi bangsa dan negara. Oleh sebab itu perlu juga peran kita bersama selaku masyarakat untuk bersama memberantas Narkoba. Betul pa Betul ,, :*
Komentar
Posting Komentar