Sejauh Mana Kehalalan Penjualan Langsung Bisa Terjadi! Ini tipsnya!!!

    

 

Memikirkan ide bisnis ada rasa jenuh? Bisa juga tidak tercipta, tuh. Namun, ada juga cara praktis nih yaitu dengan menjadi penjual atau distributor, atau bisa juga langsung mengikuti penjualan secara langsung ke konsumen. Yups penjualan langsung yang biasa dikenal dengan MLM menjadi sebuah bisnis yang cukup menggiurkan jika dikerjakan dengan kesungguhan.

Ahad (24/7) pagi waktunya healing ke Jakarta. Di saat tersebut kugunakan sebuah agenda mampir ke Blok_M, ternyata sedang ada exhibiton dari Asosiasi Penjualan Langsung Indonesia (APLI) tuh. Gak ada yang memungkiri kalau kegiatan #apliexhibition memang seru banget, ada beraneka perusahaan penjualan langsung yang dipamerkan di sana, ada booth-booth gitu deh. Di booth tersebut juga banyak memamerkan produk-produk dari penjualan langsungnya tuh.

Saat berkunjung dari satu booth ke satu booth lainnya, terbetik di pemikiranku dari segi kehalalan produk dari penjualan langsung tersebut. Ternyata pada exhibition tersebut disediakan panggung utama untuk para peserta bisa memamerkan produk-produknya, dan juga talkshow. Nah, yang lebih keren lagi talkshow di hari Ahad tersebut bisa menjawab rasa penasaran dariku, yaitu bertemakan MLM: Haram?

 

Cek Kehalalan MLM itu Mudah

Produk MLM memang banyak sekali jenisnya. Mulai dari produk makanan, kecantikan, hingga otomotif. Di #apliexhibition akhirnya menjadi kesan tersendiri bagiku saat menghadiri talkshownya. Ada sebuah catatan untuk menilai sebuah kehalalan.

Dengan pembicara talkshow yang berikan pemaparan yang bernas menurutku. Dialah H. Bukhori Muslim, Lc., MA yang juga sebagai dosen di Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah. Menurut Kiai Bukhori, dalam mempertimbangkan tingkat kehalalan dari sebuah MLM sebenarnya mudah saja. Hal ini juga terkait dengan nilai ibadah kita yang juga harus halal.

Tingkat kehalalan itu ada sertifikasinya lho. Ternyata bukan saja dari sisi produk yang perlu ditekankan kehalalanya tapi juga dari sistem juga perlu dicek kehalalanya tuh. Nah, sebagai umat muslim, saya juga perlu tahu nih bagaimana mencek kehalalan dari Penjualan Langsung itu. Menurut Kiai Bukhori sekiranya ada 5 hal yang menjadi pertimbangan, yaitu:

1. Tidak Riba

Riba berarti menambahkan. Usaha riba biasa terdengar di bank yaitu adanya sistem bunga dan tambahan. Dalam hal ini riba diperuntukkan untuk utang piutang. Misalnya si A meminjam sejumlah uang sebesar K kepada B. Namun, si B mensyaratkan agar pengembalian hutangnya menjadi K+R. Nah R disinilah yang merupakan bunga tersebut yang tidak sesuai dengan hukum islam. Di sini juga justru memberatkan bagi yang diberikan utang itu sendiri. Oleh sebab itu, dalam MLM juga tidak diperkenankan hal tersebut. Jika terpenuhi, maka ini bisa masuk kepada syarat halal nya sebuah MLM.

2. Tidak Gharar

Gharar itu berarti keraguan, tipuan, atau tindakan yang merugikan orang lain. Menurut penjelasan dari Kiai Bukhori kezaliman pun bisa kerap terjadi di MLM yaitu dimana top leadernya hanya ongkang kaki sedang down leader di bawahnya harus memenuhi targetnya. Ini yang bisa mengakibatkan MLM tersebut menjadi haram. Untuk mengantisipasinya tentu top leader terus berikan pembinaan kepada yang di bawahnya, dan yang di bawah pun akan semangat memnuhi target penambahan anggota juga. Jika ini terjadi maka MLM terbut bisa terkategori halal.

3. Tidak Maysir

Maysir itu berarti judi atau money game. Di banyak MLM sering pula terjadi adanya maysir ini. Untuk mengenali kasus maysir yaitu dengan melakukan pengecekan barang apakah ada produk yang dijual. Eits, perhatikan juga jika produk ada, namun perhatikan jenis produknya akankah produk asal-asalan atau kamuflase. Jika hal tersebut terjadi maka MLM yang dimaksud adalah haram untuk diikuti. Lalu bagaimana mencek kehalalan dari segi maysir ini yaitu pendaftaran tidak berbentuk berbayar yaitu dengan adanya sistem pembelian barang sehingga bisa terkategori kehalalan MLM nya.

4. Tidak Passive Income

Untuk mengantisipasi dari adanya passive income pada sebuah MLM yaitu para top leader harus turun ke bawah untuk melakukan pembinaan, berikan motivasi, pembekalan, dan pelatihan sehingga semua lini baik di kaki maupun top leader bergerak bersama-sama untuk mensukseskan. Nah, inilah bukti kesungguhan yang menghalalkan sebuah MLM.

5. Tidak terjadinya Tutup Poin

Sering terjadi jika dalam MLM itu terjadi tutup poin. Maksud tutup poin yaitu jika agen ingin mendapatkan hadiah maka harus melakukan penjualan sebanyak-banyak agar poin bisa terpenuhi. Nah, ini konsep yang haram untuk diikuti MLM nya. Seharusnya tidak ada yang namanya sistem tutup poin tersebut. Untuk melihat sertifikasi halal, DSN MUI juga turut melakukan pengawasan agar kehalalan MLM benar-benar terasakan.

Akhirnya kubisa mengetahuinya dari Pak Kiai memang adanya 5 hal di atas itu memang sama seperti konsep mencari rezeki juga nih. “Mencari duit itu, prinsipnya ada 5, biar duit yang masuk ke rekening itu halal.”

Mengetahui konsep kehalalan dengan 5 prinsip tersebut memang ada pelaporan dan pendaftarannya juga yaitu melalui Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) yang berada di bawah naungan Departemen Agama tuh.

Nah, jika ingin melihat lebih jauh terkait produk MLM itu yang halal bisa juga mencek di website APLI itu sendiri. Mengapa? Karena yang menjadi anggota APLI itu sudah semestinya terdaftar kehalalannya. Jika memang belum terdaftar di APLI baru deh bisa dicek pada BPJPH.

Nah, dengan kebutuhan tingkat kehalalan pasti konsumen akan terus bertambah tuh. Ini juga yang diungkapkan oleh Kany V Soemantoro selaku Ketua Umum APLI bahwa menjadi anggota APLI yang terpenting itu produk ada penjelasan dan pencantuman info bahan, produk terdaftar di BPOM, dan Departemen Perdagangan. “Jika perusahaan ingin lebih prestise lagi, tentu pilihan strategis yaitu dengan adanya produk halal.”

Benar-benar healingku di Ahad tersebut menjadi lebih barokah deh, dan seruu juga karena ada beberapa produk yang akhirnya bisa kubawa karena hadiah saat mengunjungi booth demi booth tersebut. Fantastis deh.


seruunya #apliexhibition



Komentar

Postingan Populer